Breaking News

Polres Wonogiri Amankan Kedatangan Logistik Surat Suara

 


Buserpantura.id Wonogiri - Logistik Pilkada 2024 berupa surat suara pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur tiba di KPU Wonogiri. Kamis (17/10/2024)

Logistik yang datang hari ini berupa surat suara pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur sebanyak 145 Box berisi 864.320 lembar surat suara. 

Surat suara tiba di KPU Wonogiri di terima oleh  Ketua KPUD Wonogiri dan disaksikan oleh komisioner KPUD Wonogiri, Bawaslu Wonogiri, serta Pa Siaga Bag Ops Polres Wonogiri Iptu Anas Abdillah. Seluruh logistik Pilkada datang dengan pengawalan ketat dari aparat Kepolisian.

Kapolres Wonogiri AKBP Jarot Sungkowo, S.H., S.I.K., melalui Kasi Humas Polres Wonogiri AKP Anom Prabowo, S.H., M.H., mengatakan, pengamanan logistik Pilkada merupakan langkah proaktif polri dalam mengamankan seluruh proses tahapan Pilkada 2024.

"Kami berkomitmen untuk memberikan pengamanan yang maksimal guna terselenggaranya Pilkada 2024 yang aman dan damai" pungkasnya

Ia menambahkan Selain mengamankan logistik Pilkada, pihaknya juga akan fokus melakukan pengamanan kegiatan kampanye. 

"Saya berharap partisipasi semua pihak serta masyarakat guna mewujudkan Pilkada 2024 di Kabupaten Wonogiri berjalan aman dan damai," tutupnya. 




Sumber ; Humas Polres Wonogiri

Admin ; Khanza Haryati

Type and hit Enter to search

Close